Tugas UAS Character Building

02.14 Edit This 0 Comments »
A. KARAKTER KETAKWAAN
Hidup di dunia ini tidaklah kekal, maka perbanyaklah amal kebaikan semasa hidup di dunia karena sesuai dengan firman Allah Surat Al-Baqarah ayat 197 yang artinya : “Berbekallah kalian, sesungguhnya sebaik-baiknya bekal adalah takwa”.
1. Pengertian Ketakwaan
Takwa adalah sifat seseorang yang menjaga dirinya dari perkara-perkara yang dimurkai Allah SWT, melaksanakan perintah dan ketentuan Allah serta menjauhi larangan Allah
2. Ciri-Ciri Ketaqwaan
a. Melaksanakan rukun Islam dengan penuh keikhlasan
b. Memiliki akhlak mulia seperti yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW
c. Berjihad di jalan Allah
d. Dapat memahami ciptaan Allah sehingga dapat menambah kekuatan imannya
3. Usaha untuk meningkatkan ketakwaan
a. Lebih meningkatkan salat lima waktu
b. Membaca Al-Qur`an dan maknanya
c. Melakukan amal saleh
d. Menghindari perbuatan yang munkar
4. Manfaat Ketakwaan bagi saya
a. Menjadikan diri lebih baik
b. Membuat hidup lebih nyaman dan tentram
c. Mendapat ketenangan hati
d. Lebih merasa dekat dengan Allah


B. Karakter Kepribadian
1. Pengertian Kepribadian
Allport mengemukakan kepribadian adalah sistem jiwa raga yang dinamis dalam diri individu yang menentukan penyesuaian dirinya yang unik terhadap lingkungannya.
2. Ciri-Ciri Kepribadian
a. Mampu menilai diri sendiri secara realisitik
b. Mampu menilai situasi secara realistik
c. Mampu menilai prestasi yang diperoleh secara realistic
d. Menerima tanggung jawab
3. Usaha untuk meningkatkan kepribadian
a. Memahami kepribadian sendiri
b. Menggali kemampuan yang ada dalam diri
c. Meningkatkan disiplin diri
4. Manfaat Kepribadian bagi saya
a. Menjadikan diri lebih dewasa
b. Memiliki kepribadian yang matang
c. Dapat lebih memahami karakter diri sendiri


C. Karakter Intelektual
1. Pengertian Intelektual
Secara harfiah berasal dari bahasa Inggris "intellectual" yang berarti menunjukkan kekuatan penalaran yang baik. Sedangkan menurut George A. Theodorson dan Archiles G. Theodorson intelektual adalah anggota masyarakat yang mengabdikan diri kepada pengembangan gagasan orisinal dan terlibat dalam usaha-usaha intelektual kreatif
2. Ciri-Ciri Intelektual
a. Mudah menangkap pelajaran
b. Memiliki ingatan yang kuat
c. Dapat berkonsentrasi dengan baik
d. Senang dan sering membaca
3. Usaha untuk meningkatkan Intelektual
a. Meningkatkan membaca buku
b. Mengikuti diskusi dengan baik
c. Meneliti sesuatu yang masih meragukan
d. Belajar segala ilmu pengetahuan
4. Manfaat Intelektual bagi saya
a. Memiliki banyak ilmu
b. Membuat saya rajin membaca
c. Membuat saya lebih giat belajar


D. Karakter Emosional
1. Pengertian Emosional
Kata emosi berasal dari bahasa latin, yaitu emovere, yang berarti bergerak menjauh. Arti kata ini menyiratkan bahwa kecenderungan bertindak merupakan hal mutlak dalam emosi. Menurut Daniel Goleman (2002 : 411) emosi merujuk pada suatu perasaan dan pikiran yang khas, suatu keadaan biologis dan psikologis dan serangkaian kecenderungan untuk bertindak.
2. Ciri-Ciri Emosional
a. Memiliki kesadaran diri
b. Dapat mengendalikan diri
c. Dapat memotivasi diri
3. Usaha untuk meningkatkan Emosional
a. Memberikan kesempatan yang lebih luas kepada orang lain
b. Melakukan komunikasi dengan baik
c. Mengembangkan kegemarannya
4. Manfaat Emosional bagi saya
a. Dapat memperoleh keterampilan sosial
b. Dapat memperoleh kesenangan pribadi
c. Dapat dihargai orang lain

0 komentar: